Situs KellyMom dan Baby Center mengatakan, ibu menyusui boleh minum kopi asal tidak berlebihan. Selain kopi, minuman lainnya yang juga mengandung kafein adalah teh, soft drinks dan cokelat juga ada. Semua minuman tersebut sebaiknya tidak dikonsumsi terlalu banyak. Ketika ibu mengonsumsi sesuatu yang mengandung kafein, zat tersebut (biasanya kurang dari 1%) mengalir ke dalam darah dan berakhir di ASI.
Pada beberapa bayi yang belum berusia enam bulan, bisa lebih sensitif ketika ibunya mengonsumsi minuman yang mengandung kafein. Bayi yang baru lahir tubuhnya butuh waktu lebih lama dan sulit untuk mencerna kafein.
Ibu yang terlalu banyak mengonsumsi kafein, misalnya minum kopi lebih dari 2-3 cangkir, bisa menyebabkan ibu dan bayi atau hanya salah satu dari kalian, menjadi mudah marah, gelisah dan sulit tidur. Konsumsi kopi yang aman adalah tidak lebih dari 300 mg per hari. Hal itu tidak akan menyebabkan perubahan perilaku apapun pada bayi.
Namun ibu perlu ingat, setiap bayi berbeda. Kalau bayi terlihat gelisah ketika ibu mengonsumsi kafein, meski jumlahnya sedikit, sebaiknya stop melakukannya. Lihat dulu apakah memang ada perbedaan atau tidak ketika ibu mengonsumsi kafein dan saat sudah berhenti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar